Pakan Tambahan Budidaya Lele yang Baik
Pakan Tambahan Budidaya Lele - Karna kandungan nutrisi yang hanya bisa dikira kira dan sulit untuk di ukur, jadi pemberian pakan tambahan bertujuan untuk melengkapi pakan utama pelet.
Selain itu, pakan tambahan tentu dapat meringankan dana untuk urusan pakan lele. dengan demikian keuntungan budidaya pastinya lebih besar.
Adapun untuk mendapatkan pakan tambahan sangat mudah, karena diantaranya ada disekitar kita. bagi orang yang ingin budidaya lele yang ingin menghemat biaya pakan, dan belum mengetahui apa saja pakan tambahan yang baik untuk lele, berikut informasinya.
Belatung
Belatung (maggot) merupakan sumber protein yang baik untuk pakan ikan lele. Belatung diproduksi oleh lalat. Ada beragam jenis belatung yang cocok dijadikan pakan, salah satunya dari lalat black soldier fly (Hermetia illucens).
Mengapa black soldier fly? Karena belatung ini mempunyai protein kasar sampai 40% berdasarkan riset BBPBAT bagus untuk pakan lele tambahan.
Cara mendapatkan belatung tentu tidak sulit, yaitu siapkan ember, daun pisang, ampas tahu, sisa ikan asin dan boleh ditambah dengan kotoran ayam.
Langkah-langkahnya adalah masukan ampas tahu pada ember, kemudian tambahkan air bersih lalu aduk sampai rata. Berikutnya masukan ikan asin beserta kotoran ayam, kemudian tutup permukaannya menggunakan daun pisang kering tujuannya supaya lalat black soldier fly mau bertelur. Simpan ember pada tempat yang teduh dan terlidung dari hujan.
Kurang lebih 3 minggu, belatung sudah dapat dipanen. berikutnya, campurkan air pada media kultur, kemudian saring supaya media kultur terpisah dari belatung.
Belatung siap dinikmati oleh lele sebagai pakan bonus. Dar 100 kilo gram bahan baku media kultur, kira-kira mampu menghasilkan belatung sebanyak 60 kilo gram. yang perlu diingat, belatung segar jangan disimpan kelamaan,nanti jadi lalat.
Limbah Peternakan Unggas
Bagi anda yang lokasi budidaya lele dekat dengan peternakan unggas, tentunya bisa memanfaatkan limbah peternakan (bangkai ayam) untuk pakan tambahan.
Bangkai ayam maupun puyuh ada baiknya tidak disuguhkan begitu saja. untuk menghindari terjangkitnya penyakit pada lele. Pertama tama bangkai perlu direbus lalu dibuang bulunya. ini tujuannya untuk menghilangkan benih penyakit yang bisa saja terkandung pada bangkai unggas. anda dapat menggunakan drum besar untuk perebusan bangkai yang banyak.
Jika sudah direbus istirahatkan bangkai tersebut supaya dingin, kemudian berikan pada ikan lele di hari itu juga. cara pemberiannya yaitu dengan menggantungkan tali kemudian celupkan pada kolam supaya tulangnya bisa kita buang dan tidak menjadi sampah.
Ikan Rucah
Ikan rucah adalah ikan afkir yang ukurannya kecil dan kurang baik jika di konsumsi manusia. karena afkir, jadi bisa kita beli dengan harga murah dengan jumlah berlimpah.
Siapapun yang lokasinya tidak jauh dari tempat pelelangan ikan, yang satu ini bisa jadi pilihan terbaik untuk pakan lele tambahan.
Apalagi cara memanfaatkannya cukuplah mudah tanpa ada pengolahan, cukup dicincang kemudian diberikan pada lele. namun untuk ikan racuh yang memiliki banyak duri, ada baiknya direbus dulu baru diberikan pada lele di tambak.
Keong Mas atau Bekicot
Meskipun keong mas menjadi hama bagi petani padi, namun dagingnya dapat di manfaatkan sebagai pakan tambahan untuk budidaya ikan lele.
Selain mudah ditemukan didaerah pesawahan, daging keong mas memiliki kandungan protein yang cukup tinggi. Untuk mendapatkannya dengan jumlah yang banyak silahkan pake cara masing masing yaitu anda bisa mengumpulkannya sendiri ataupun membeli dari petani.
Pilihan pakan yang satu ini, sama halnya dengan bangkai unggas. keong mas harus direbus beberapa saat, supaya mudah melepasklan daging dari cangkang.
Selain itu, tujuan perebusan untuk membunuh benih penyakit yang tidak diduga. setelah daging keong terpisang, silahkan dicincang kecil-kecil dan berikan ebagai pakan tambahan ikan lele.
Post a Comment for "Pakan Tambahan Budidaya Lele yang Baik"